Powered by Blogger.

Boat Tenggelam, 3 Nelayan Meukek Hilang


Ilustrasi Boat Nelayan

TAPAKTUAN - Satu boat pancing milik nelayan Pasie Meukek, Kecamatan Meukek, Kabupaten Aceh Selatan bernama “KM Pelangi” dilaporkan tenggelam di laut lepas sekitar 100 mil dari daratan akibat diterjang badai di perairan pulau Nias, Selasa (27/12). Tiga nalayan yang ikut dalam boat itu hingga kemarin sore belum diketahui keberadaanya. 

Informasi tenggelamnya KM Pelangi itu diterima Serambidari Azmir, anggota DPRK Aceh Selatan, Selasa (27/12) sore. Menurut Azmir, boat pancing KM Pelangi yang dinakhodai Hamdan warga Desa Pasie Meukek itu tenggelam diterjang angin kencang sekira pukul 12.00 WIB kemarin, Saat itu mereka sedang memancing ikan di perairan kawasan Pulo Nias sekitar 100 mil dari Meukek.


Dikatakannya, boat pancing berkekuatan 2 grosston (GT) itu terbalik di tengah laut, sehingga tiga nelayan, masig-masing Hamdan (pawang) dan dua anggotanya Arman Suhardi dan Amzal, ketiganya warga Pasie Meukek masih terkatung-katung di tengah laut lepas sekitar 30 mil dari Pulo Bunga, Sitoli, atau sekitar 100 mil dari pantai Pasie Meukek. “Hingga sekarang belum ada bantuan. Awak boat masih terkatung-katung,” katanya.


Tidak Tersambung

PANGLIMA Laot Pasie Meukek, Cut Rot yang dihubungi Serambi membenarkan adanya boat yang tenggelam di laut lepas. Namun pihaknya belum bisa memastikan apakah boat pancing yang tenggelam itu benar KM Pelangi yang dinakhodai Hamdan atau boat lain.

Cut Rot mengakui sudah mengontek Hamdan, Pawang KM Pelangi dengan menggunakan radio, namun radio yang dimilikinya tidak tersambung. Begitupun pihaknya terus berupaya mencari kepastian tersebut dengan cara menghubungi sejumlah boat pancing yang sedang berlayar di laut lepas. “Kita belum kirimkan bantuan, karena informasi tersebut masih simpang siur,” katanya.
serambinews.com
Tag : News
0 Komentar untuk "Boat Tenggelam, 3 Nelayan Meukek Hilang"

\bisnis paling gratis

Iklan

Back To Top