Powered by Blogger.

Kerusakan Jalan di Bakotim Mulai Diperbaiki

TAPAKTUAN –Kerusakan badan jalan nasional Desa Ujong Pulo Rayeuk, Kecamatan Bakongan Timur (Bakotim), Kabupaten Aceh Selatan, akibat digerus gelombang pasang bulan lalu kini mulai diperbaiki. 

“Alhamdulillah tidak ada hambatan lagi, kerusakan badan jalan nasional di tikungan perbatasan antara Desa Ujong Pulo Rayuek dengan Desa Seubadeh itu sudah ditimbun,” kata Camat Bakotim, H Huzaifah, kepada Serambi, Selasa (10/1).


Selain penimbunan badan jalan yang amblas, petugas juga sudah mulai melakukan penyusunan batu gajah di pinggir jalan yang rusak itu. Menurut informasi tanggul pengaman tebing yang akan dibangun itu hanya sepanjang 300 meter, yakni hanya sekitar lokasi jalan rusak.

“Kita juga mengharapkan disepanjang pantai yang berdekatan dengan pemukiman penduduk juga dibangun tanggul pengaman tebing, sehingga masyarakat di kawasan itu bisa hidup dengan nyaman seperti sebelumnya,” katanya.

Sebab katanya, kalau tidak segera dibangun tanggul pengaman tebing di sepanjang pantai itu, puluhan meter lagi pemukiman penduduk Desa Ujong Pulo akan hilang menjadi laut. Seperti yang terjadi beberapa tahun terakhir ini. ”Sejak tahun 2005 hingga 2011 daratan yang hilang akibat digerus ombak mencapai 70 meter lebih,” katanya.
Tag : News
0 Komentar untuk "Kerusakan Jalan di Bakotim Mulai Diperbaiki"

\bisnis paling gratis

Iklan

Back To Top