Powered by Blogger.

Persal VS Aceh Utara Rusuh


*Persal Menang 2-1


BANDA ACEH - Pentas kompetisi divisi I Liga Indonesia musim 2011/ 2012 di Stadion H Dimoerthala Lampineung, Banda Aceh, kembali diwarnai kerusuhan. Peristiwa petang kemarin terjadi ketika skuad Persal Tapaktuan, Aceh Selatan bertemu Aceh Utara FC.

Dalam pertandingan panas itu, Persal membuat kejutan saat berhasil membungkam Aceh Utara FC, 2-1. Sementara itu di pertandingan kedua tadi malam, Persidi Idi, Aceh Timur, memperlihatkan ketangguhannya saat membungkam sesumbar PS Pidie Jaya dengan skor 2-1.

Kejadian sore kemarin merupakan yang kedua setelah laga PSAB Aceh Besar melawan PS Pidie Jaya, Senin (5/3) petang. Sebelumnya, wasit asal Medan, Ferianto menjadi biang dalam kerusuhan partai pembuka kompetisi kasta ketiga itu.


Kerusuhan bermula di menit 87 yang dipicu keributan antarpemain kedua tim. Di mana, center-bek Aceh Utara FC, Dery Irawan terlibat baku hantam dengan striker Persal, Alif Murtaza. Ketika itu, Alif yang mengiring bola sukses melewati hadangan Dery. Ternyata, aksi memikat dari mantan striker Pra PON Aceh itu dihentikan oleh aksi memalukan Dery Irawan.

Di mana, pemain Aceh Utara berkostum nomor 3 itu mencekik Alif di pinggir lapangan. Tak terima diperlakukan demikian, Alif Murtaza pun membalas. Dalam hitungan detik pun, adu pukulan antara kedua pemain ini terjadi.

Melihat situasi demikian, pemain kedua tim langsung berlarian ke arah Alif dan Murtaza. Tawuran antarapemain pun terjadi. Sehingga

ofisial kedua tim masuk ke lapangan. Aksi saling dorong hingga pemukulan langsung mewarnai kedua belah pihak. Petugas keamanan dan panitia terpaksa masuk ke lapangan untuk melerai pihak yang bertikai. Peristiwa ini membuat pertandingan terhenti selama tiga menit.

Setelah keadaan kondusif barulah pertandingan dilanjutkan lagi hingga ada penambahan waktu dua menit. Ternyata di babak injury time, pemain Aceh Utara yang kecewa melakukan protes terhadap Wasit asal Bengkulu, As’at. Protes ini membuat wasit terpaksa keluar untuk minta pengamanan petugas yang siaga di pinggir lapangan. Pertandingan pun sempat terhenti selama satu menit akibat situasi yang tidak kondusif.

Tidak lama kemudian pertandingan kembali berlangsung. Tapi sesaat setelah wasit meniup pluit tanda berakhir laga, pemain dan ofisial Aceh Utara FC kembali mengejar As’at hingga keluar lapangan. Mereka kecewa terhadap keputusan wasit yang hanya memperpanjang waktu tambahan selama dua menit.

Panitia dan pihak keamanan yang sudah siaga berusaha mengamankan wasit dari amukan pemain dan ofisial. Karena pemain dan ofisial mencoba menerobos pengamanan untuk memukul wasit yang terlihat ketakutan dan berusaha lari melalui pintu lapangan yang terkunci. Tapi, pihak kemananan mendorong para pemain dan ofisial untuk menjauhi wasit.

Bahkan, salah seorang Asisten Pelatih Aceh Utara FC, Sukrizal yang marah membanting kursi plastik warna biru berkali-kali ke meja pengawas pertandingan di pinggir lapangan. Sekretaris Umum Pengprov PSSI Aceh, HT Hermansyah dan pihak keamanan berusaha menenangkan Sukrizal agar meredam amarahnya.

Di sisi lain, aksi memalukan pemain Aceh Utara FC langsung mematik kemarahan penonton. Tanpa aba-aba, penontonpun melempar skuad muda Aceh Utara dengan botol minuman mineral. Ternyata, aksi itu dibalas oleh pemain Aceh Utara. Akibatnya, perang botol minuman mineral tak terhindarkan.

Dalam pertandingan itu, Persal Aceh Selatan unggul lebih dahulu melalui tendangan Alif Murtaza di menit 23 yang bertahan hingga jeda. Memasuki babak kedua, Aceh Utara mampu menyamakan kedudukan melalui tendangan Hamdi yang berhasil memanfaatkan tendangan pojok. Tapi Persal kembali memimpin di menit 73 melalui tendangan keras Riski Zulfitri. Keunggulan Persal bertahan hingga laga usai.

Sementara itu, Persidi Idi Aceh Timur berhasil meraih tiga poin setelah mengalahkan Pidie Jaya dengan skor 2-1 di partai kedua, tadi malam. Dalam pertandingan itu, Persidi memimpin lebih dulu melalui gol yang dicetak Jamaluddin di menit 30. Keunggulan ini bertahan hingga turun minum. Bermain di babak kedua, Pidie Jaya mampu menyamakan kedudukan lewat gol yang dicetak oleh Khairul Yadi di menit 77. Hanya saja, kemenangan Persidi ditentukan lewat gol Syukran di menit 82.
Tag : News
0 Komentar untuk "Persal VS Aceh Utara Rusuh"

\bisnis paling gratis

Iklan

Back To Top