Powered by Blogger.

Mandi di Pantai, Santri Darussalam Hilang Diseret Arus

Labuhan Haji - Mukhtar (20) santri Pondok Pesantren (Ponpes) Darussalam, Kecamatan Labuhan Haji Barat, Kabupaten Aceh Selatan, dilaporkan hilang di Pantai Desa Blangporoh.
 
Warga Dusun Alue Meuduro, Desa Ketapang Dua, Kecamatan Idi Timur, Kabupaten Aceh Timur itu diseret arus ketika sedang mandi bersama temannya, Jumat (18/11/2011) pagi.
 
Menurut informasi yang diterima Serambinews.com dari Camat Labuhan Haji Barat, H A Manaf Aldy, mengatakan, peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 09.00 WIB, ketika korban bersama rekan-rekannya dari Ponpes itu mandi di perairan Pantai Blangporoh.

 
Sudah menjadi kebiasaan sebelum belajar, korban dan para santri Ponpes Darusslam itu mandi di laut. Tapi entah bagaimana pada pagi itu, korban yang baru dua bulan menuntut ilmu di ponpes itu tiba-tiba digulung ombak dan hanyut diseret arus.
 
Korban berusaha melawan arus tersebut, namun entah karena tidak bisa berenang sehingga posisinya semakin jauh dari rekannya yang lain. Korban sempat melambaikan tangan minta tolong, namun rekannya yang mengetahui hal itu tidak mampu membantu korban karena arus laut itu sangat deras.
 
Meski pencarian sudah dilakukan, namun hingga 15.40 WIB korban belum diketahui keberadaanya.


serambinew.com (19/11)
0 Komentar untuk "Mandi di Pantai, Santri Darussalam Hilang Diseret Arus"

\bisnis paling gratis

Iklan

Back To Top